Iklan

,

Mahasiswa Unipdu Gelar Sosialisasi Alat Berantas Nyamuk dan Membuat Bolu dari Sawi

Kabar Nusantara
Kamis, 01 Agustus 2019, 22.04 WIB Last Updated 2019-08-02T02:17:18Z
Kabar Nusantara - Bertempat di balai desa Gumulan kecamatan Kesamben, Jombang, mahasiswa Unipdu yang sedang melasanakan Kuliah Pengeabdian Masyarakat (KPM) di desa Gumulan melaksanakan sosialisasi pembuatan alat pemberantasan nyamuk dan membuat bolu kukus dari sayur sawi. Acara tersebut dihadiri oleh ibu-ibu PKK dan ibu-ibu rumah tangga (01/07/19)

Acara yang dimulai pukul 09:00 wib tersebut dibuka oleh ibu Kades Gumulan, Hudan. Kemudian dilanjutkan dengan pemaparan materi dan pratik pembuatan alat pemberantasan nyamuk oleh para mahasiswa Unipdu. Bahan-bahan yang digunakan terbilang murah dan mudah ditemukan di sekitar masyarakat, yaitu berupa botol air bekas ukuran 1,5 liter, gula merah, ragi dan air panas. 
Ibu Aniati (32) yang turut menjadi peserta sosialisasi mengatakan ikut senang dengan sosialisasi tersebut karena bahan-bahannya mudah dicari dipasar dan gampang dipraktikkan.

“Acara sosialisasi hari ini sangat baik apalagi buat ibu-ibu yang memiliki anak kecil. Kalau musim hujan itukan banyak nyamuk dan terkadang banyak yang terserang DB. Dengan adanya praktik seperti ini kita bisa memberantas nyamuk dengan alat yang kita buat sendiri, bahannya murah, mudah dibuat, kreatif, praktis dan juga sehat buat pernafasan,” ungkap Ibu Aniati.

Setelah sosialisasi alat pemberantasan nyamuk selesai, kemudian mahasiswa Unipdu memperkenalkan cara membuat bolu kukus dari bahan sawi. Hal itu juga membuat para peserta yang hadir langsung mencoba mempraktikkannya di depan, kerena banyak  dari mereka mengaku anak-anaknya kurang suka mengkonsumsi sayuran.



“Karena kan banyak anak kecil yang gak suka makan sayur, dengan mengetahui cara mengolah  sayur menjadi bolu kukus ini termasuk hal yang sangat positif, biar anak suka makan sayur yang sudah diolah menjadi kue.” Ungkap salah seorang peserta sosialisasi.
Sosialisasi alat pemberantasan nyamuk dan membuat bolu dari sawi ini diadakan sebagai bagian dari agenda Pekan Akhir KPM oleh Mahasiswa Unipdu kelompok 3.  Acara selesai pada pukul 11.00 wib,  dilanjut dengan foto Bersama (Heri P)….Citizen Journalism