Iklan

,

HMPS-PIPS UIN Malang adakan Pelatihan Makalah dan PPT untuk menunjang kemampuan Mahasiswa PIPS dalam membuat Makalah dan PPT.

Minggu, 17 September 2023, 11.14 WIB Last Updated 2023-09-17T04:21:11Z

Kabar Nusantara - 
Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial (HMPS-PIPS) mengadakan Pelatihan Makalah dan PPT pada tanggal 16 September 2023.

Kegiatan ini dilaksanakan di ruang kelas A.101-A106, kegiatan ini diikuti oleh beberapa anggota HMPS dan Mahasiswa/I prodi PIPS angkatan 2023 yang menjadi sasaran utama dalam kegiatan tersebut.

Kegiatan pelatihan makalah dan PPT ini berlangsung selama satu hari mulai pukul 09:00 WIB hingga 12:00 WIB.



Pada kegiatan ini yang menjadi pemateri yaitu dari dosen Prodi PIPS yang berjumlah 5 orang yang terdiri dari, Bu Azharotunnafi, M.Pd, Bu Sharfina Nur Amalina, M.Pd, Bu Rika Inggit Asmawati,M.A, Bu Nailul Fauziyah, M.Pd, Bapak Dr. H. Yunus, M.Si


Makalah merupakan pemikiran oleh perseorangan atau kelompok yang disajikan dalam bentuk tulisan dan disusun secara sistematis serta berlandaskan kaidah ilmiah. Pada saat ini karya ilmiah memiliki peranan yang penting dalam dunia Pendidikan, karena melalui penulisan karya ilmiah inilah mahasiswa dapat langsung meneliti masalah yang mereka temukan dan mendapatkan hasilnya secara konkret.


Dikalangan mahasiswa, karya tulis ilmiah merupakan suatu hal yang tidak asing lagi. Banyak karya tulis ilmiah yang kreatif inovatif yang dihasilkan dari para mahasiswa. Akan tetapi tidak semua mahasiswa bersedia untuk menghasilkan sebuah karya ilmiah. Kebanyakan mahasiswa masih kurang tertatik untuk membuat suatu karya tulis ilmiah tersebut. Salah satu alasannya karena sebagian dari mereka menganggap terlalu rumit untuk membuat sebuah karya tulis ilmiah.


Masa transisi dari SMA ke jenjang perguruan tinggi membuat mahasiswa harus mampu menyesuaikan apa yang menjadi tugasnya diperguruan tinggi. Mereka harus dibekali agar mampu menjalani perkuliahan dengan baik dan benar. Dilihat dari analisis mahasiswa baru PIPS 2023 masih banyak yang belum betul betul mengerti bagaimana tata cara penulisan makalah yang baik dan benar, bagaimana cara membuat makalah yang sesuai dengan kaidah-kaidahnya.


Sehingga dengan diadakannya kegiatan ini nantinya para pengurus dan mahasiswa baru prodi PIPS angkatan 2023 mampu memahami dan juga mengerti mengenai bagaimana cara menulis makalah yang baik dan benar.